Matahari pagi telah terbit dan saya sudah berada di hari ketiga dari liburan ke Jakarta ini. Pada hari ini, saya dan Lovina sudah merencanakan untuk pergi ke banyak mall- mall baru yang telah dibuka di Jakarta. Inez yang sudah berangkat terlebih dahulu untuk shift magangnya di Hotel Ritz Carlton meninggalkan kami di apartemen untuk bersiap- siap sebelum perjalanan keliling mall kami pada hari ini. Sekitar pukul 10.00 WIB kami telah selesai bersiap- siap untuk berangkat dan meninggalkan apartemen seperti hari- hari yang sebelumnya denganmenggunakan taxi Bluebird yang banyak tersedia diluar lobby apartemen. Kemudian, sebagai tujuan utama dari berbagai mall- mall yang sudah kami seleksi untuk kunjungi, kami memilih untuk bersinggah di Gandaria City Mall yang berlokasi di daerah Jakarta Selatan sebagai tempat makan pagi kami juga.
Sesampainya kami di Mall Gancit yaitu sekitar pukul 11.00, kami langsung naik ke lantai atas untuk mencari foodcourt dimana kami dapat memilih menu makanan yang berbeda- beda untuk sarapan pertama kami yang syukurnya tidak terganggu oleh apapun kali ini. Walaupun sebenarnya ada kesulitan kecil disaat kami berusaha untuk mencari tempat duduk untuk makan dikarenakan seluruh foodcourt benar- benar ramai akan pengunjung sehingga tidak ada satupun meja yang kosong . Namun untungnya, ada seorang mahasiswa SMA yang baru saja selesai makan dan duduk didekat tempat kami berdiri untuk mencari meja yang kosong. Akhirnya, setelah selesai makan iapun meninggalkan meja dan memberikan meja tersebut bagi kami yang memang sedang menunggunya sampai selesai.
Setelah kami berdua telah selesai makan, kamipun langsung melanjutkan aktivitas belanja kami di toko pakaian HnM yang baru saja dibuka beberapa hari disana. Untungnya kondisi toko disaat kami datang belum terlalu penuh sehingga kami tidak terlalu berdesakan untuk melihat- lihat koleksi terbaru dari toko ini. Namun disaat kami berdua sedang santai memilih- milih, kondisi toko kian lama menjadi semakin ramai dan sangat sulit bagi kami untuk berjalan karena keramaian yang luar biasa disini. Begitu banyak masyarakat yang berbondong- bondong pergi ke toko pakaian ini dan sangat berantusias dalam membeli seluruh produk-produk yang dijual. Bahkan ada dari beberapa orang saling berebutan untuk membeli produk yang baru saja dikeluarkan dari inventory toko untuk dipajang disana. Sekitar 85% dari pengunjung adalah kaum wanita dari berbagai usia dan memiliki penampilan/ style yang cukup modis sehingga tidak heran apabila mereka begitu menggemari toko pakaian trendy yang baru saja dibuka beberapa hari ini. Kemudian, setelah kami berdua selesai memilih- milih produk yang ingin kami beli, kamipun langsung pergi ke area kasir toko untuk membayar barang- barang belanjaan kami. Namun begitu terkejutnya kami berdua disaat kami melihat panjangnya antrian kasir di toko tersebut tidak kalahya hebatn dengan kesesakan pada saat kami memilih- milih baju sebelumnya. Memang toko ini tergolong cukup luas dan memiliki 2 lantai yang terdiri dari lantai bawah yang menjual pakaian dan aksesoris wanita, sedangkan lantai atas yang menjual pakaian anak-anak dan pakaian lelaki. Jadi untuk menghindari antrian yang panjang di lantai bawah, maka kami memutuskan untuk membayar barang belanjaan kami di lantai atas yang saat itu lebih pendek antriannya. Kemudian setelah kami cukup lama mengantri dan akhirnya membayar, kamipun langsung meninggalkan toko untuk berjalan- jalan dan mengelilingi mall tersebut.
Pada pukul 15.00 WIB, akhirnya kami berangkat darisana dengan menggunakan taxi Bluebird untuk menuju mall pilihan kami yang kedua yaitu Pondok Indah Mall (PIM) yang berada tidak begitu jauh dari Gancit Mall. Mall ini terdiri dari 2 gedung yang berbeda yaitu Pondok Indah Mall 1 dan Pondok Indah Mall 2 danmemiliki toko yang berbeda- beda pula. Lokasi dari kedua gedung ini saling berhadapan dan dapat diseberangi melalui jembatan penyeberangan yang sudah tersedia di dalam mall.Selama beberapa jam kami berjalan- jalan di kedua Mall ini dan mengunjungi toko- toko pakaian lainnya, akhirnya waktu telah menunjukkan pukul 17.30 WIB. Maka dari sana, kami menggunakan taxi lagi untuk kembali pulang ke apartemen dan meletakkan barang- barang belanjaan kami sebelum pergi untuk makan malam bersama dengan Inez yang sudah pulang dari jam magangnya.
Sesudah bersiap- siap, kami langsung berangkat menuju ke Lotte Shopping Avenue yaitu sebuah mall baru yang baru dibuka pada bulan Juni 2013 lalu dan dibangun dalam naungan Lotte Group yaitu perusahaan retail nomor satu di Korea. Mall ini juga memberikan simbol kerjasama antar Korea dan Indonesia dengan mengusung tema art dan culture edutainment centre dimana desain dari mall ini dibangun dengan karya seni yang tinggi agar masyarakat Indonesia juga dapat belajar dan mengenal akan budaya negeri Korea yang unik. Hampir di seluruh lantai, mall ini dihiasi dengan perabotan, karya seni, pajangan serta furniture yang berbeda- beda dan memiliki khas Korea yang sangat kental sesuai dengan tema yang mereka gunakan. Di samping itu, disana juga terdapat banyak toko- toko serta restoran Korea yang unik sehingga semakin membuat mall ini tampak indah dan memberikan kesan yang berbeda dari mall- mall yang pernah saya kunjungi sebelumnya. Kemudian, disana juga terdapat Lotte Duty Free yaitu toko yang menjual barang bagi para wisatawan asing maupun wisatawan lokal yang hendak pergi ke luar negeri sehingga seluruh transaksi pembelanjaan yang terjadi disini menggunakan passport agar barang yang telah dibeli dapat langsung dikirimkan ke bandara pada hari dan jam sebelum keberangkatan si pembeli barang.
Setelah puas berkeliling di mall dan berfoto-foto bersama Lovina dan Inez, akhirnya kami bertiga memilih untuk makan malam di salah satu restoran makanaan Korea yang baru dibuka disini yaitu Bulgogi Brothers. Restoran ini menjual berbagai macam masakan tradisional Korea seperti daging sapi panggang yang dimasak dengan bumbu yang berbeda-beda serta menyajikan makanan khas korea ‘kimchi’ sebagai makanan pembuka. Setelah selesai makan dan kenyang, kamipun kembali pulang ke apartemen dengan menggunakan taxi Bluebird yang memakan waktu selama kurang lebih 30 menit karena jalanan sudah tidak terlalu macet seperti pada waktu siang hari. Sesampainya di apartemen, kamipun langsung menata barang - barang kami di koper dan bersiap untuk kepulangan kami ke Surabaya keesokan harinya.
Hari selanjutnya yaitu adalah hari terakhir kami berada di Jakarta, kami didampingi oleh Inez yang sedang libur magang untuk pergi ke toko kue Maquis yang berada di Central Park Mall. Sesampainya disana ,kami pun langsung makan pagi di restoran Fish n Co dan memesan 2 macam ikan dori yaitu Singapore Fish& Chip serta New York Fish& Chip. Kemudian sebelum pulang, kamipun mengunjungi toko kue Maquis untuk membelikan oleh-oleh bagi keluarga dan teman- teman kami di Surabaya. Sesudah itu, kamipun kembali pulang ke apartemen dan setelah mengucapkan perpisahan serta rasa terima kasih kepada Inez, saya dan Lovinapun langsung berangkat ke bandara dan bersiap untuk penerbangan pulang kembali ke Surabaya dengan membawa beragam kenangan indah serta pengalaman unik nan menarik yang tidak akan pernah terlupakan.
Bulgogi BrothersMaquis
Tidak ada komentar:
Posting Komentar